Atasi Unit Apartemen Sempit

Tips Atasi Unit Apartemen Sempit
Sebel karena apartment Mega Kuningan kamu sempit dan tidak punya banyak ruang? Eh, tunggu dulu dan jangan sedih! Ada banyak cara yang bisa ditempuh untuk mengatasi ruang apartemen sempit, lho. Cara-cara berikut ini bisa kamu lakukan untuk mengubah look unit apartemen kamu dan yang pasti, bisa membuat apartemen kamu terlihat cool. Mau tahu caranya? Simak, yuk!
  • Gunakan warna dinding yang lebih terang. Biasanya, ruangan apartemen yang disewakan diberi cat dinding yang berwarna putih. Warna ini tentunya sangat membosankan dan membuat ruangan terlihat sangat monoton. Untuk itu, pilihlah warna yang terang dan bisa memberi kesan lapang pada ruang apartemen kamu. Warna-warna seperti pink, kuning, salem, atau biru terang bisa menjadi pilihan.
  • Jangan memasang tempat tidur terlalu dekat dengan tembok karena itu hanya bisa membuat ruangan terasa lebih sempit. Sebaiknya, beri ruang yang cukup pada sisi tempat tidur dan biarkan beberapa ruang terbuka itu menjadi sebuah sela. Dengan ruang ini, kamu bisa memajang meja mungil di sisi tempat tidur atau rak buku mini yang justru akan membuat kamar di apartemenmu terlihat luas meski aslinya tidak.
  • Alih-alih menggunakan gorden, cobalah untuk menggunakan kerai. Gorden memiliki kesan yang ‘berat’ dan terlalu menumpuk sehingga akan menambah kesan penuh pada ruang apartemen kamu. Untuk itu, cobalah untuk beralih ke kerai dan gunakan benda ini untuk menutupi jendela. Kerai memiliki tekstur yang ringan dan juga santai, sehingga efeknya tidaklah seberat gorden.
  • Manfaatkan rak-rak tinggi untuk menyimpan barang. Dibanding menumpuknya di ujung ruangan atau memasukannya ke dalam kardus, lebih baik sisihkan uang untuk membeli rak tinggi sebagai tempat untuk menyimpan benda koleksimu. Tempat ini sangat bermanfaat untuk memaksimalkan ruang dengan cara yang sederhana.
  • Jangan pilih furnitur yang terlalu besar. Furnitur yang besar seperti meja atau sofa memang bisa memakan ruangan apartemen dengan cepat. Untuk itu, pilihlah furnitur yang mungil namun tetap tidak kehilangan fungsinya sebagai furnitur.
Nah, semoga tips di atas bisa membantu kamu memperbaiki situasi di dalam apartemen, ya! Selamat mencoba!

0 comments:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

 

Artikel Informasi Indonesia Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger