Menjelajahi Kuliner Unik Di Surabaya

Selain terkenal sebagai Kota Pahlawan, Surabaya juga menyimpan banyak rahasia kuliner di setiap sudut kotanya. Mulai dari kuliner pagi, siang, dan malam, kekayaan rasa dan nikmatnya sajian Surabaya begitu melegenda. Jika Anda ingin merasakan petualangan kuliner yang unik dan tidak terlupakan, maka tidak ada salahnya untuk mencoba berkunjung ke Surabaya. Memilih hotel di Surabaya yang bernuansa tradisional dan berjalan kaki untuk mengeksplorasi sudut-sudut Kota Surabaya pasti akan menarik sekali. Nah, untuk membuka perjalanan Anda, berikut beberapa kuliner unik yang bisa Anda coba di Surabaya.

Kepiting Cak Gundul 1992
Kepiting Cak Gundul 1992
Pernah mencicipi kepiting bumbu kari? Jika belum, Anda harus mencicipi kepiting khas Cak Gundul. Rasa rempahnya begitu terasa, gurih, dan dagingnya pun legit! Tidak hanya kepiting, Anda pun bisa mencicipi sajian seafood lainnya untuk memuaskan jelajah kuliner Anda.


Rawon Kalkulator

Rawon Kalkulator
Satu lagi makanan yang tidak boleh Anda lewatkan di Surabaya, yaitu rawon. Terletak di Taman Bungkul, Surabaya, Rawon Kalkulator memiliki keunikan tersendiri dalam menjalankan kedainya. Mungkin Anda pun bertanya-tanya mengapa kedai rawon ini dinamakan Rawon Kalkulator. Alasannya, ketika Anda hendak membayar makanan Anda, kasir yang melayani Anda tidak akan menghitung dengan kalkulator melainkan menghitung langsung dengan kepala mereka. Unik, bukan?




Mie Pecun

Mie Pecun
Bagi pencinta mie, tidak lengkap rasanya untuk mencipipi hidangan mie unik dengan rasa pedas dengan cita rasa unik ?  Cicipilah Mie Pecun yang tingkat kepedasannya pasti bisa membuat keringat Anda mengalir deras. Mie Pecun disajikan dalam semangkuk besar berisi mie dan kuah yang berwarna merah menggoda (psst, bahkan Anda juga bisa melihat jejak-jejak cabai di dalam kuahnya loh!). Mie Pecun menyediakan beberapa paket yang bisa Anda pilih, yaitu Paket Klimax (super pedas), Paket Galau (pedas biasa), Paket Semriwing (pedas sedang), dan Paket Culun (tidak pedas). Untuk topping-nya, Anda bisa menambahkan telur, udang, atau bahkan kornet sebagai teman makan mie Anda. 

Zangrandi Ice Cream

Zangrandi Ice Cream
Nah, setelah puas keliling kota Surabaya seharian, lepaskan penat Anda dengan semangkuk es krim khas dari Zangrandi. Zangrandi Ice Cream merupakan kedai tradisional yang sudah berdiri sejak tahun 1933. Konsep kedainya adalah masa lalu sehingga arsitektur bangunannya pun masih berkiblat ke arah Eropa kuno. Cicipi Noodle Ice Cream yang berbentuk mie dengan campuran kacang, buah cerry, dan scoop es krim. Rasanya? Yum!








Apakah Anda tertarik untuk mencicipi beberapa kuliner di atas? Yuk, berkunjung ke Surabaya! (Tr)

0 comments:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

 

Artikel Informasi Indonesia Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger