Pentingnya Liburan Bagi Kesehatan

Liburan
Bagi masyarakat yang tinggal di kota-kota besar seperti Jakarta, hampir seluruh waktunya tersita untuk melakukan berbagai aktivitas. Hal ini wajar saja, karena kota-kota besar biasanya menjadi pusat perekonomian, sehingga berbagai kegiatan bisnis terpusat di kota-kota besar. Bahkan, hotel di kota besar inipun sering dijadikan tempat pertemuan untuk berbagai urusan bisnis. Misalnya saja seperti Hotel in Jakarta, tidak semua tamu di hotel ini merupakan orang luar daerah yang sedang berkunjung ke Jakarta. Banyak juga tamu di hotel ini yang merupakan penduduk Jakarta, namun menginap di Jakarta hotel demi kelancaran urusan bisnis mereka.

Kegiatan mereka yang sangat padat ini, terkadang membuat mereka lupa bahwa tubuh dan otak juga perlu waktu untuk istirahat. Tidak hanya beristirahat dengan tidur saja, tetapi tubuh dan otak butuh untuk beristirahat dari kegiatan sehari-hari. Salah satu caranya yaitu, dengan meluangkan waktu untuk berlibur. Bagi seseorang yang tidak memiliki banyak waktu untuk berlibur, bisa memilih tempat wisata yang berada di dekat dengan kota tempat tinggalnya. Dengan begitu, orang tersebut tidak perlu meluangkan banyak waktu, namun tetap dapat menyegarkan pikirannya.
Meskipun terdengar sangat sederhana, namun meluangkan waktu untuk berlibur sangat berpengaruh besar bagi kesehatan seseorang. Terutama, bagi seseorang yang memiliki tingkat stres cukup tinggi akibat pekerjaan. Berikut ini, adalah beberapa manfaat liburan bagi kesehatan seseorang:
  • Mencegah berbagai penyakit
Beban pekerjaan yang berlebih dapat membuat otak kita bekerja lebih keras, sehingga akan meningkatkan risiko terkena stroke. Sementara, ketika seseorang mengalami stress akibat beban pikiran yang berlebihan maka risiko terkena penyakit jantungpun kan meningkat. Dengan berlibur, kita akan membuat otak dan jantung kita merasa rileks sementara dan terlepas dari beban kerjanya selama ini. Sehingga, tubuh akan terasa lebih segar dan siap untuk kembali beraktivitas.
  • Mencegah seseorang mengalami stress dan depresi
Ketika seseorang mengalami suatu masalah diluar kemampuannya, maka orang tersebut akan beresiko mengalami stress dan depresi. Memaksakan diri untuk menyelesaikan masalah ini sesegera mungkin, justru dapat membuatnya merasa semakin stress dan depresi. Ketika mengalami hal ini, berlibur dapat membantu untuk menyegarkan kembali pikiran kita. Sehingga, akan timbul berbagai ide baru untuk menyelesaikan masalah ini, yang sebelumnya sama sekali tidak terpikirkan.
  • Meningkatkan fokus
Seseorang yang beraktivitas setelah berlibur, biasanya akan lebih fokus dan kreatif. Alasannya, karena liburan tidak hanya akan membuat tubuh dan otak kembali segar saja, tetapi juga dapat menambah wawasan seseorang. Ketika berlibur, kita mungkin akan menemui berbagai hal baru yang belum pernah kita temui, dan mungkin akan bermanfaat dalam pekerjaan kita.

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, sebaiknya singkirkan terlebih dahulu semua urusan pekerjaan kita selama berlibur. (Yv)

0 comments:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

 

Artikel Informasi Indonesia Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger